Jumat, 27 Juli 2018

Maukah kau melakukan perjalanan denganku?





Adakah yang pernah terluka dalam perjalanan selain diriku?
Sebut saja “Hidup”. Ya, ini tentang kehidupan.
Hidup adalah perjalanan, dan lagi-lagi aku menyadarinya setelah terjatuh.
tentang mawar, adalah bonus yang akan kau temui di toko yang menjualnya sepanjang jalan, hendak kau berikan pada siapa saat tiba ditempat tujuan?

Rabu, 18 Juli 2018

Sarjana Aritmatika Jannah

Hitungan Abstrak
oleh: Tendry Light

Bilangan terbilang
Hitung menghitung
Y
ang dijumlah akan bertambah
Y
ang dikurang Semakin mengikis
Y
ang terbagi tak kunjung berunjung
Y
ang dikali merumpah luah
Semua terkendali dalam genggaman-NYA
Hitungan kita berhitung
Tak kan Sama hasil dengan kehendak-NYA
Pandangan bekerja
Hati bertahta
Dan naluri y
ang berbicara...
Bukan kita yang tahu apa
Tapi fikir logika yang kan mengapa
Menyeru jiwa yg haus dahaga Karna laksana
Bukan dia yang merasa cukup dengan panggilan bak lentera
Terang tak abadi....
Asakan jiwa...
Tegaskan Hati Bukan sekedar untuk menggugurkan
Tapi juga bukan kebutuhan
Namun semua menjadi hitungan tiada batas...
Bagi mereka sang kalkulator akhirat
Sarjana aritmatika jannah

Surat untuk Pak Polisi

Sepucuk Surat Teruntuk
Oleh : Tendry Light

Menorehku gores dalam sehelai kertas
Menerawang bias sosok sang teruntuk
Dia sang penjaga
Dialah sosok
Dia sang pelindung
Dialah yang akan kusebut
Dalam hening ku berfikir
Segala makna dalam hati yang tersirat untuknya
Sosok sang pelindung
Sosok sang pengayom
Sosok sang penjaga
Entah sampai kapan selalu dapat ku terka
Dalam angan ku dia seperti apa
Seperti yang orang lain kira
Seperti yang aku rasa .. dialah sang sosok
Berdiri tegak dan mengatur
Adakah yang dapat ku terka dalam geraknya
Dialah sang sosok
Dengan mudah membuat yang kuat menjadi takut ..

Dengarlah apa yang akan ku cakap
Dalam gores sehelai yang akan ku ungkap
Dalam diri yang selalu tersirat
Sang sosok seperti dan siapa dia dalam fikir ku sesaat
Bergeraklah dalam pijak hentak
Sempurnakan langkah yang kau anggap nyata
Tak perlu kau hirau segala kata menerka
Karena sang gerak hanya kau yang merasa
Adilkah tidak lakonmu dalam rasa
Karena cela bukanlah sang masa
Kau ada karena kau tahu kau tak kan berlari
Kau nyata karena ku lihat dalam celah jemari
Berjanjilah untuk semua yang kau tahu patut kau jaga
Semua jiwa dalam kehidupan nyata
Yang selalu harus tetap menjadi utama
 Dan berjanjilah untuk setiap kami yang percaya
Lakonmu adalah langkahmu

Lakonmu kenyamanan kami 

Selasa, 17 Juli 2018

Pertanyaan Selanjutnya

Mari menjadi pemerhati...
mari melihat lebih dekat, bahwa

Hidup adalah tentang bertanya dan menjawab. Entah untuk diri sendiri, maupun orang disekeliling kita. Namun tetap saja, ini hanya sebagian makna sederhana dari kehidupan yang panjang juga pendek. Mari nikmati,

Teruntuk adik-adikku dan teman belajar yang pernah sama-sama menjadi bagian dari perbincangan diskusi ilmu yang luar biasa.

MOM, Mother Blues not Baby Blues

Selamat datang kembali Sobi, pada laman TL yang mulai membeku berbunga es. Wkwk Coming as A Wife, officially!!! (Upss... It's normally f...